Melestarikan budaya indonesia memang tidak mudah, apalagi di zaman sekarang yang serba modern ini. Salah satu budaya yaitu kesenian bela diri pencak silat ini yang di lestarikan oleh warga kampung los cimaung desa margamukti dusun IV pangalengan.
Pada hari Rabu (07/08) kemarin warga dusun IV RW 19 kampung los cimaung sedang melakukan sesi latihan pencak silat dalam rangka mempersiapkan untuk menyambut Hut RI ke 74 ini warga di kampung los cimaung, tepatnya di RW 19 ini sedang mempersiapkan pentas seni yaitu pencak silat. Kesenian bela diri ini setiap tahun di hari kemerdekaan RI selalu ditampilkan oleh warga kampung los cimaung pangalengan.
Kebetulan juga dalam rangka HUT RI tahun ini mahasiswa dari UIN Sunan Gunung Djati Bandung sedang menjalankan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di kampung los cimaung desa margamukti dusun IV pangalengan. Dan ketika warga sedang melakukan latihan bela diri pencak silat di RW 19 ini para mahasiswa KKN Sisdamas UIN SGD BANDUNG tepatnya kelompok 297 diperbolehkan ikut mencoba dan bergabung bersama warga yang sedang latihan tersebut.